8 Manfaat Menggunakan Aplikasi Surat Jalan dan Invoice, Penting untuk Bisnis

Salah satu teknologi yang mulai digunakan secara luas oleh pengusaha adalah aplikasi surat jalan dan invoice android yang dapat diakses kapan dan di mana saja. Bagi Anda yang memiliki bisnis di bidang penjualan atau jasa, penggunaan aplikasi ini memang wajib untuk Anda miliki.

Jurnal Invoice adalah aplikasi surat jalan dan invoice yang dapat membantu Anda membuat tagihan dengan tampilan profesional dan bisa dikirim langsung ke email pelanggan dan Messenger. Aplikasi surat jalan dan invoice Android Jurnal membantu Anda memonitor tagihan atau piutang pelanggan yang jatuh tempo sehingga Anda akan dapat membuat tagihan tepat waktu dan meningkatkan arus kas bisnis Anda.

Semakin banyak wirausahawan yang mulai meninggalkan invoice yang dibuat secara manual dan beralih menggunakan aplikasi surat jalan dan invoice online bukan tanpa alasan yang kuat.

Manfaat Membuat & Mengirim Invoice Menggunakan Jurnal

Jurnal, software akuntansi online yang memberikan kemudahan dalam membuat dan mengirim faktur secara langsung dan otomatis untuk kebermanfaatan bisnis Anda.

Inilah manfaat yang dapat Anda rasakan saat memercayakan Jurnal untuk pembuatan dan pengiriman faktur usaha Anda.

1. Menghindari Salah Bayar

Faktur penjualan yang dibuat secara manual rentan terhadap kesalahan manusia yang memungkinkan kejadian salah bayar. Apa yang terjadi jika produk / jasa yang Anda berikan tidak dibayar karena Anda salah mengirim faktur?

Aplikasi surat jalan dan invoice akan membuat tagihan secara otomatis ketika produk / jasa Anda telah tiba di tangan pelanggan atau telah digunakan oleh pelanggan. Tidak hanya itu, sistem ini akan mengirim surat tagihan secara otomatis sehingga insiden pengiriman yang salah atau lupa tidak akan terjadi lagi.

2.Mengurangi Telat Bayar

Kerugian dari penggunaan faktur manual adalah lamanya pembayaran yang Anda terima dari pelanggan. Insiden ini pasti akan menghambat kinerja perusahaan. Contoh yang paling tidak menyenangkan adalah Anda dipaksa untuk menunda pembayaran gaji karyawan karena ada pelanggan yang terlambat membayar tagihan.

Menggunakan aplikasi surat jalan dan invoice terbaik dapat menghindari insiden tersebut dan pembayaran dari pelanggan akan diterima tepat waktu dan teratur sehingga akan meningkatkan arus kas perusahaan Anda.

3. Integrasi dengan Jurnal

Jika Anda mengintegrasikan Jurnal Invoice dengan Jurnal, semua pembayaran yang berkaitan dengan penjualan barang atau jasa dapat dikelola lebih baik, selain itu, Anda dapat dengan mudah mengelola arus kas perusahaan dan pembuatan laporan akan lebih lengkap.

4. Membuat Transaksi Berulang

Dalam transaksi penjualan, membuat invoice merupakan aktivitas yang harus dilakukan. Bagi Anda yang memiliki bisnis di bidang jasa seperti tempat kursus, layanan TV kabel, jasa hosting website, layanan catering bulanan, Internet berlangganan atau usaha lainnya yang memiliki banyak transaksi penjualan berulang (recurring) dan harus mengirimkan invoice secara periodik ke pelanggan yang sama akan dengan mudah menggunakan layanan dari Jurnal.

Jurnal membantu membuatkan transaksi yang sama secara berulang dan menjadwalkan pengiriman invoice secara otomatis.

5. Mencatat Transaksi Otomatis

Setelah membuat invoice, biasanya Anda harus melakukan pencatatan (penjurnalan) atas transaksi pembelian dan penjualan untuk dijadikan laporan keuangan. Dengan software akuntansi Jurnal, Anda tidak perlu repot lagi melakukan pencatatan pembelian dan penjualan.

Jurnal akan membantu mencatatkan jurnal transaksi pembelian dan penjualan Anda secara otomatis ke dalam sistem, sehingga menghemat waktu dalam membuat laporan keuangan.

6. Mengirim Invoice Secara Otomatis

Dengan Jurnal, Anda dapat mengirimkan invoice secara otomatis melalui email sesuai jadwal yang telah ditentukan, artinya dapat menghindari terjadinya human error.

Hal ini dapat mengurangi risiko lupa mengirimkan faktur dan juga terhindar dari keterlambatan pembayaran dari pelanggan yang mengakibatnya arus kas (cash flow) dan operasional perusahaan terganggu.

7. Melampirkan Dokumen Pendukung

Jurnal juga memiliki fitur di mana Anda dapat melampirkan dokumen pendukung seperti memo, purchase order, surat jalan, dan dokumen pendukung lainnya yang berkaitan dengan sebuah invoice.

Dokumen pendukung ini secara otomatis akan tersimpan ke dalam sistem Jurnal pada saat Anda melampirkan dan mengirimkan ke pelanggan, sehingga dapat mengurangi risiko hilangnya bukti transaksi.

8. Desain Profesional

Salah satu fitur yang menjadi favorit pengguna Jurnal adalah 11 desain profesional yang dapat Anda pilih. Upload logo perusahaan dengan mudah ke dalam komponen invoice pilihan Anda untuk mendapatkan faktur perusahaan sendiri yang terlihat profesional. Hal ini tentunya dapat menambah kredibilitas perusahaan di mata pelanggan maupun supplier Anda.

Kesimpulan

Di zaman modern ini, proses pembelian dan penjualan dilakukan secara elektronik. Ada berbagai opsi pembayaran, mulai dari transfer melalui ATM, menggunakan kartu debit / kredit, hingga pembayaran online. Salah satu teknologi yang mulai digunakan secara luas oleh pengusaha adalah aplikasi surat jalan dan invoice yang membuat bisnis Anda bergerak dengan cepat.

Memiliki perusahaan yang bergerak dalam penjualan suatu barang memang tidak mudah. Selain itu, akan ada banyak transaksi yang terjadi di dalamnya. Dari transaksi besar atau kecil, penggunaan aplikasi surat jalan dan invoice akan memudahkan Anda mengatur pembayaran yang Anda miliki tersebut.

Menggunakan aplikasi surat jalan dan invoice dapat memudahkan Anda untuk mengelola aliran keuangan, selain itu, ada banyak keuntungan lain yang dapat Anda dapatkan, seperti meningkatkan pendapatan perusahaan dengan mengurangi biaya yang tidak perlu.

Ini bukan tanpa alasan karena tanpa aplikasi nota pembayaran, Anda akan merasa sulit untuk mengatur bisnis Anda.

Anda harus ingat dalam memilih aplikasi, Anda harus berhati-hati dan selektif. Pastikan Anda memilih dengan tepat sehingga akan memudahkan bisnis Anda.

Nah, bagi Anda yang masih bingung dalam menemukan aplikasi surat jalan dan invoice android, Anda tidak perlu khawatir karena dengan Jurnal Invoice, Anda bisa mendapatkan aplikasi terbaik yang memiliki beberapa keunggulan untuk bisnis Anda.

Jurnal adalah aplikasi surat jalan dan invoice yang membantu mengelola keuangan bisnis lebih mudah, cepat, aman, dan nyaman. Dengan menggunakan software akuntansi Jurnal, Anda akan mendapatkan laporan keuangan secara instan dan real-time. Info lebih lanjut mengenai aplikasi inventaris barang milik Jurnal dapat Anda lihat website Jurnal.

Berikut tadi merupakan beberapa contoh invoice yang umum di gunakan oleh bisnis, artinya bisa digunakan sebagai acuan karena pembuatan invoice haruslah benar, tepat, dan jelas.  Ikuti media sosial Jurnal untuk informasi lainnya mengenai bisnis, keuangan, dan akuntansi.

Segera manfaatkan aplikasi yang satu ini.